Sunday, October 17, 2010



VVT-i atau Variable Valve Timing - with intelligence (biasa sering disalahartikan dengan injection) adalah mesin berteknologi variable valve timing yang dikembangkan oleh TOYOTA menggantikan teknologi VVT. Mesin yang sudah dipakai di sebagian besar mobil Toyota ini diklaim membuat mesin semakin efisien dan bertenaga, ramah lingkungan serta hemat bahan bakar.

Pada mesin VVT-i ini bagian yang divariasikan adalah timing intake valve dengan menggeser posisi terhadap puli camshaft drive. Fluida yang digunakan sebagai aktuator untuk menggeser posisi camshaft adalah oli mesin yang diberikan tekanan yang bertujuan untuk membuat katup isap bisa bekerja fleksibel (tidak kaku seperti mesin VVT), camshaftnya bisa diputar maju atau mundur sesuai dengan putaran mesin, dan terdapat berbagai macam sensor yang mendukung serta ECU yang mengatur.

Toyota juga sudah mengaplikasikan teknologi mesin VVT-i yang tidak hanya untuk intake camshaft saja, yaitu Dual VVT-I atau Dual Variable Valve Timing - with intelligent, dual yang artinya rangkap berati pada mesin Dual VVT-i ialah penggunaan rangkap VVT-i, pada intake camshaft dan exhaust camshaft.

Toyota VVT-i Engine


Toyota Dual VVT-i Engine









+ Sekarang kita liat cara kerjanya.

Gambar di atas menjelaskan komponen serta pergerakan atau pergeseran timing pada VVT-i actuator (intake camshaft). Dan gambar dibawah menjelaskan fungsi atau tujuan ketika timing digeser maju atau mundur pada VVT-i actuator.

Video : Toyota Dual VVT-i




sumber :
id.wikipedia.org
aridotk.wordpress.com
otomotif.kompas.com

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Popular Post

Powered by Blogger.

Page

- Copyright © "Otak-Atik" Otomotif -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -