Wednesday, August 27, 2014

PT Honda Prospect Motor (HPM) kembali memberikan angin segar kepada masyarakat di tanah air dengan meluncurkan hatchback andalannya, All New Honda Jazz. Mobil citycar ini memang menjadi yang nomer 1 di Indonesia. All New Honda Jazz kali ini mengalami beberapa perubahan, dengan desain yang cool dan sporty, kabin luas dan teknologi serta fitur-fitur pendukung canggih yang semakin membuatnya sebagai hatchback teratas di kelasnya.

Pada interiornya Honda memberikan sentuhan kemudi dengan Sophisticated Futuristic Cockpit. Segala fitur yang ada pada kemudi All New Honda Jazz baru ini benar-benar dirancang untuk kenyamanan pengendara. Dari sisi ruang kabin, Honda mengklaim bahwa inilah yang terluas di kelasnya. All New Honda Jazz juga dilengkapi One Push Ignition System, tombol yang memudahkan pengemudi untuk menyalakan atau mematikan mesin kendaraan dengan sekali sentuh. Terdapat juga sistem audio video touchscreen 6.1" dan bisa disambungkan ke aplikasi iPhone 4 & 4S melalui kabel optional. Pada audio steering switch, pengemudipun dapat mengendalikan audio tanpa melepaskan tangan dari kemudi.


All Honda Jazz menggunakan mesin 1,5 L SOHC i-VTEC 4 silinder. Mesin ini menggabungkan performa berkendara dan efisiensi bahan bakar dan mampu menghasilkan tenaga sebesar 120 PS pada 6.600 rpm dengan torsi maksimal 14,8 kg.m pada 4.800 rpm. Dengan mesin tersebut, All New Honda Jazz lebih unggul dibanding All New Toyota Yaris. Selisihnya mencapai 11 PS.


Untuk pilihan warna, All New Honda Jazz menawarkan tujuh warna pilihan yaitu Attract Yellow Pearl, Rallye Red, Brilliant Sporty Blue Metallic, Crystal Black Pearl, Alabaster Silver Metallic, White Orchid Pearl, dan Modern Steel.

Berikut harga dari All New Honda Jazz
Honda Jazz A M/T : Rp 199.000.000,-
Honda Jazz S M/T : Rp 217.000.000,-
Honda Jazz S CVT : Rp 227.000.000,-
Honda Jazz RS M/T : Rp 238.000.000,-
Honda Jazz RS CVT : Rp 248.000.000,-

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Popular Post

Powered by Blogger.

Page

- Copyright © "Otak-Atik" Otomotif -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -